*📚 Makna Kata Romadhon*
Para ulama menjelaskan bahwa kata *Romadhon* berasal dari kata _*Romdho'*_ yang bermakna membakar. Maka bulan Ramdhan disebut demikian karena di bulan tersebut banyak sekali dosa-dosa manusia yang dibakar (dihapus) oleh Allah swt karena amal-amal sholih yg mereka lakukan.
*🌾Hukum puasa Romadhan*
Puasa di bulan Romadhan hukumnya adalah *fardhu 'ain* (wajib atas setiap muslim yg sdh baligh dan berakal).
*_Hal ini berdasarkan al Quran (QS. Al Baqaroh: 183), as Sunnah (HR. Bukhari dan Muslim) dan Ijma' (konsensus para ulama)_*.
--------------------------
*🌾kapan awal pensyariatan puasa Romadhon?*
_Puasa di bulan Ramadhan mulai disyariatkan pada tahun kedua setelah peristiwa hijrahnya Rasulullah صلی ﷲ عليه وسلم_ ke Madinah.
-------------------
*🌾Jumlah hari dlm sebulan berdasarkan hitungan tahun hijriyah*
Dalam hitungan tahun hijriyah; jumlah hari minimal dalam sebulan adalah 29 hari dan maksimalnya adalah 30 hari. *_Hal ini berdasarkan hadits riwayat. Bukhari)_*
_Berbeda dg tahun Masehi dimana jumlah harinya dlm sebulan minimalnya adalah 28 hari dan maksimalnya 31 hari._
_Jadi puasa Romadhan itu bisa jadi hanya 29 hari atau 30 hari tergantung terlihatnya hilal (bulan sabit di akhir bulan)._
------------